Jumat, 10 November 2023 – 19:13 WIB
Pasuruan – Polisi mengungkap aksi kejam Heru Purnomo alias Klenger (34) saat mengeksekusi Endang Sukowati (50). Motif pelaku Heru membunuh Endang karena sakit hati atas omongan kasar korban saat menagih utang.
Pelaku yang emosi pun membunuh korban dengan cara brutal. Korban tewas di kediaman rumahnya di Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Selasa, 7 November 2023.
Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi mengatakan bahwa karena emosinya memuncak, gagang pisau dapur yang digunakan pelaku untuk membunuh korban sampai patah. Tangan kanan korban ikut tersayat.
Saat beraksi, pelaku berhasil menusukkan pisau pertama ke punggung korban di ruang tengah rumah korban. Ketika itu, korban mengizinkan pelaku masuk ke rumahnya untuk membicarakan masalah utang yang belum dibayar.
Setelah terjadi perdebatan, korban yang lengah langsung ditusuk di punggungnya oleh pelaku Heru. Pisau dapur sudah dibawa oleh pelaku dari rumah.
“Korban sempat melawan saat pertama kali ditusuk korban di bagian punggung. Perlawanan itu membuat gagang pisau dapur korban patah,” kata Bayu pada Jumat, 10 November 2023.
Korban yang melakukan perlawanan kemudian berlari masuk ke kamar mandi rumah. Namun, pelaku terus mengejar korban. Begitu di kamar mandi, pelaku kembali menusuk punggung korban dua kali.
Bayu menyebut korban akhirnya menghembuskan nafas terakhir karena pendarahan hebat akibat luka tusukan yang mengenai selaput jantung dan rongga dada. Tangan pelaku juga terluka dan mengeluarkan darah karena patahnya gagang pisau saat menusuk korban.
Setelah korban meninggal, pelaku pulang sambil mencuri 2 handphone, 4 cincin emas, dan uang senilai Rp1 juta milik korban. Selain itu, pelaku juga mencuri jaket milik suami korban dan berusaha menghilangkan alat bukti.
Beberapa alat bukti yang terpisah ditemukan, termasuk baju yang dipakai pelaku saat melakukan kejahatan tersebut. Pisau juga ditemukan, begitu juga jaket milik suami korban yang dibuang di tempat sampah.